KEMAMPUAN MENULIS TEKS EKSPLANASI PADA SISWA KELAS XI IPS SMA NEGERI 7 BANDAR LAMPUNG TAHUN PELAJARAN 2021/2022

Authors

  • Anggi Hairunisa STKIP PGRI Bandar Lampung
  • Fransisca S.O. Dedi STKIP PGRI Bandar Lampung
  • Nani Anggraini STKIP PGRI Bandar Lampung

Keywords:

Kemampuan, Menulis, Teks eksplanasi

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kemampuan menulis teks eksplanasi pada siswa kelas XI IPS SMA Negeri 7 Bandar Lampung Tahun Pelajaran 2021/2022. Permasalahan dalam penelitian ini adalah bagaimana kemampuan menulis teks eksplanasi pada siswa kelas XI IPS SMA Negeri 7 Bandar Lampung Tahun Pelajaran 2021/2022, kendala yang dialami siswa dalam menulis teks eksplanasi, dan solusi terhadap kendala dalam menulis teks  eksplanasi. pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif deskriptif. Metode yang digunakan meliputi metode pokok dengan tes unjuk kerja. Terdapat empat aspek penilaian dalam penelitian ini yaitu: (1) ketepatan pemilihan judul, (2) isi (faktual dan informatif), (3) organisasi isi (ketepatan dan kelengkapan struktur teks eksplanasi), (4) penulisan (ketepatan penggunaan tanda baca).  kemampuan dalam menulis teks eksplanasi pada siswa kelas XI IPS SMA Negeri 7 Bandar Lampung dikategorikan cukup baik untuk keseluruhan aspek. Kendala yang dialami oleh siswa kelas XI IPS SMA Negeri 7 Bandar Lampung Tahun Pelajaran 2021/2022 yaitu masih belum tepat dalam menggunakan tanda baca yang sesuai. Solusi bagi kendala tersebut yaitu melatih siswa menulis dengan baik, ajak siswa untuk membaca buku tentang teks eksplanasi.

References

Astuti, Minami Try. (2019). Yuk Ungkap Idemu Melalui Teks Persuasi Hingga Teks Tanggapan. Bandung: Penerbit Duta.

Dalman. (2012). Keterampilan Menulis. Jakarta: Raja Grafindo Persada.

Darmawati, Uti. (2019). Eksplanasi. Surakarta. Aksara Sinergi Media.

Desriani, Rizka, dkk. (2020). Metamorfosis Teks Eksplanasi dalam Kehidupan. Bogor: Guepedia.

Djumingin, Sulastriningsih. (2017). Penilaian Pembalajaran Bahasa & Sastra Indonesia. Makassar: Badan Penerbit Universitas Negeri Makassar.

Kosasih, E. (2014). Jenis-Jenis Teks. Bandung: Yrama Widya.

Normawati. (2017). Kemampuan Menulis Teks Eksplanasi Siswa Kelas XI IPA 2 SMA Negeri 1 Sentani Kabupaten Jayapura. Kibas Cendrawasih. 14 (2). 224.https://kibascendrawasih.kemdikbud.go.id/index.php/kibas/article/view/7

Nurgiyantoro, Burhan. (2001). Penilaian dalam Pengajaran Bahasa dan Sastra Edisi Ketiga. Yogyakarta: BPFE.

Semi, M. Atar. (2007). Dasar-Dasar Keterampilan Menulis. Bandung: Penerbit Mugantara Bandung.

Setiyaningsih, Ika. (2018). Ragam Teks dan Aplikasinya. Yogyakarta: Intan Pariwara.

Setiawan, dkk. (2019). Kemampuan Menulis Teks Eksplanasi Siswa Kelas 5 Sekolah Dasar Melalui Model Read, Answer, Disscuss, Explain, And Create. Pendas: Jurnal Ilmiah Pendidikan Dasar. 4(1). 4. https://scholar.google.com/scholar?hl=id&as_sdt=0%2C5&q=jurnal+kemampuan+menulis+teks&oq=#gs_qabs&t=1650208770879&u=%23p%3D-HyTgo5PP1wJ

Downloads

Published

2022-06-24

How to Cite

Hairunisa, A. ., S.O. Dedi, F. ., & Anggraini , N. (2022). KEMAMPUAN MENULIS TEKS EKSPLANASI PADA SISWA KELAS XI IPS SMA NEGERI 7 BANDAR LAMPUNG TAHUN PELAJARAN 2021/2022. Warahan: Jurnal Ilmiah Mahasiswa Pendidikan Bahasa Dan Sastra Indonesia, 4(1), 1–10. Retrieved from http://eskripsi.stkippgribl.ac.id/index.php/warahan/article/view/241